Langsung ke konten utama

12 Alasan Mengapa Banyak Orang yang Ingin Menjadi PNS



Berbicara masalah pekerjaan, ternyata salah satu pekerjaan yang banyak diidam-idamkan orang adalah PNS (Pegawai Negeri Sipil). Mengapa PNS begitu didambakan bahkan menjadi rebutan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia? Berikut beberapa alasannya! 

1.       Jaminan Gaji
Meski penghasilan PNS tidak sebesar penghasilan bekerja di swasta, para PNS merasa akan tenang karena dua tahun sekali gaji PNS akan naik. Tentunya kenaikan gaji ini harus disyukuri dengan meningkatkan kinerja di instansinya. Keuangan yang stabil akan membuat rumah tangga aman dan nyaman. Nah, gaji pokok PNS ditentukan sesuai dengan golongan dan masa kerja. Gaji pokok ini di luar tunjangan-tunjangan lain.

2.       Jaminan Dana Pensiun
Bila suatu saat nanti si-PNS Pensiun, maka yang bersangkutan akan menerima dana pensiun. Dana ini lumayan untuk menghidupi keluarga. Meskipun tidak banyak, setidaknya bi Bila yang bersangkutan meninggal dunia, maka dana pensiun akan jatuh ke istri dan anak-anaknya.

3.       Tidak ada PHK
Bila banyak karyawan swasta menjadi korban pemecatan/ PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) karena perusahaan bangkrut atau karena kinerja karyawannya buruk, di PNS tidak akan terjadi loh. Kamu tidak akan di PHK kecuali melakukan kejahatan berat, seperti narkoba, membunuh, atau melakukan kejahatan lain hingga masuk penjara.

4.       Mendapat Akses
Jangan kira para PNS yang baru S-1 tidak bisa melanjutkan sekolah dengan biaya pemerintah. Ada banyak beasiswa bagi PNS utnuk melanjutkan sekolah dengan syarat-syarat tertentu. Selain sekolah di dalam negeri, akses sekolah PNS pun bisa sampai luar negeri.

5.       Ada Jenjang Karier
Nah, para PNS juga ada jenjang karier loh. Tentunya ini harus disesuaikan dengan pangkat dan golongan masing-masing ya. Kalau pangkat dan golongan sudah tinggi, kamu bisa menjabat menjadi kepala instansi.

6.       Banyak Mendapat  Tunjangan
Meskipun gaji PNS itu gak sebanyak gaji di swasta, tapi para PNS mendapatkan banyak tunjangan loh. Siapa sih yang tidak mau diberikan tunjangan oleh negara? Tunjangan-tunjangan tersebut berupa tunjangan beras, tunjangan anak istri, tunjangan kesehatan, dan lai-lain. Pada beberapa instansi, seperti kepolisian, pertanian, dan keuangan akan mendapat remunerasi yang jumlahnya tidak sedikit. Khusus guru akan mendapatkan sertifikasi.

7.       Ada Gaji ke-13 dan ke-14
Wah, ternyata meskipun hanya ada dua belas bulan dalam setahun, PNS akan gajian selama empat belas kali. Gaji ke-13 biasanya akan cair pada bulan Juli setiap tahun, sementara gaji ke-14 akan cair pada hari raya Idul Fitri.

8.       Punya Banyak Waktu Luang
Bila kamu berprofesi sebagai PNS, kamu akan memiliki banyak waktu luang sebab jam kerjamu tidak seharian penuh atau bisa dikatakan tidak segila bekerja di swasta. Luangnya waktu ini tentunya menjadi keuntungan tersendiri untuk lebih kreatif memanfaatkan waktu. Bagi PNS yang memiliki jiwa usaha, mereka bisa membuka usaha di luar jam kerja.

9.       Prestise
Menjadi PNS tentunya adalah kebanggaan diri sendiri dan keluarga. Ada rasa puas tersendiri ketika kamu lolos CPNS dengan jerih payahmu sebab saat itu kamu telah bersaing dengan puluhan bahkan ratusan orang. Namun, tidak heran bila ada saja yang masih bermain curang. Mereka yang menjadi PNS karena nepotisme pun tetap akan berbangga hati meski kepuasan yang dirasakan akan berbeda dengan mereka yang tidak.

10.   Mudah Mendapat Pasangan
Memang, sebagian orang ada yang tak tertarik dengan pasangan PNS, tapi tak sedikit pula yang tak mau. Berdasarkan survei ke beberapa teman terdekat, delapan dari sepuluh wanita lebih menginginkan suami sebagai PNS daripada profesi swasta. Selain diidamkan banyak orang, ternyata banyak pasangan yang mengidam-idamkan loh.

11.   Mudah Diterima di Keluarga Calon Istri/Suami, bahkan Bisa Disayang Mertua
Bila kamu PNS yang sedang PDKT ke keluarga calonmu, posisi pekerjaanmu akan mudah diterima oleh mereka karena mereka beranggapan bahwa pekerjaanmu akan mampu menghidupi anaknya hingga hari tua nanti. Bisa jadi setelah menikah nanti, kamu akan menjadi menantu kesayangan

12.   Sayang Orang Tua
Meski ada sebagian orang yang tidak berminat menjadi PNS, ia akan tetap ikut bersaing mendaftar tes CPNS atas permintaan orang tua dan keluarga. Sebagai anak yang berbakti, doa orang tua adalah ridho bagi setiap anak. Orang tua menginginkan anaknya hidup berkecukupan sampai menua. Tidak sedikit juga yang lolos PNS karena doa orang tua meskipun awalnya yang bersangkutan tidak menginginkan profesi itu. Mau tidak mau, meski pada awalnya terpaksa ia kan termasuk kategori orang yang menginginkan profesi PNS.

Bagaimana Sahabat Puan, anda ingin juga jadi PNS? Semua pilihan ada di tanganmu.


NB:tulisan ini pernah dimuat di puan.co pertanggal 12 September 2017. Sila Klik http://puan.co/2017/09/12-alasan-mengapa-banyak-orang-yang-ingin-menjadi-pns/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Buku Profil Perempuan Pengarang & Penulis Indonesia

Oleh: Tri Wahyuni Zuhri Judul  : Profil Perempuan Pengarang & Penulis Indonesia Penulis : Kurniawan Junaedhie Penerbit : Kosa Kata Kita Jakarta Jumlah hlm. : 338 Tahun : 2012 Buku yang di tulis oleh Kurniawan Junaedhie dan di terbitkan oleh Kosa Kata Kita Jakarta, memang cukup banyak di cari. Terutama karena buku ini memuat sekitar 800-an lebih profil perempuan pengarang dan penulis Indonesia.  Sejak zaman Saadah Alim, perempuan pengarang kelahiran 1897, hingga Sri Izzati, pengarang kelahiran 1995. Dalam kata pengantar di buku ini, Kurniawan Junaeid menjelaskan alasannya membuat buku Profil Perempuan Pengarang dan Penulis Indonesia.  Selama ini masih sedikit sekali buku  literatur yang menjelaskan sepak terjang perempuan pengarang dan penulis di Indonesia.  Sebut saja buku-buku tersebut antara lain Leksikon Kesustraan Indonesia Modern Edisi Baru (Djambatan, 1981) di susun oleh Pemusuk Eneste, Leksikon Susastra Indonesia (Balai P...

Puisi-Puisi John Keats Terjemahan Rini Febriani Hauri

Awalnya, saya hanya iseng belajar menerjemahkan tiga puisi ini - yang menurut saya masih jauh dari sempurna - akhirnya saya memberanikan diri mengirim ke media online kibul.in. Alhamdulillah responsnya positif dan terjemahan puisi ini mendapat tempat. Saya tahu,  pengetahuan bahasa Inggris saya yang pas-pasan, mungkin membuat beberapa pembaca kecewa membaca terjemahan saya. Namun, izinkanlah saya mempostingnya di sini. siapa tahu teman-teman memang ingin membaca dan menyelami puisi-puisi John Keats.  Setelah ini, banyak puisi-puisi yang telah coba saya terjemahkan. tentu saja sebagai latihan. Karena sadar diri akan keterbatasan, beberapanya saya kirimkan ke media on line yang menerima puisi terjemahan dan beberapa lagi saya simpan untuk saya nikmati sendiri. Selamat membaca John Keats dan keterbatasan bahasa yang saya miliki. When I Have Fears - Poem by John Keats When I have fears that I may cease to be Before my pen ...

10 Alasan Mengapa Kita Harus Berkunjung ke Perpustakaan

Hai, Sahabat Puan, sudah ada yang tahu kalau tanggal 14 September ternyata diperingati sebagai hari berkunjung ke perpustakaan? Ada yang tahu mengapa di Indonesia memunculkan hari peringatan ini? Tentu saja alasannya supaya masyarakat mau datang dan singgah untuk membaca. Coba ingat-ingat, selama bulan September ini, sudah berapa kali Sahabat Puan berkunjung ke perpustakaan? Beberapa kali atau bahkan tidak sama sekali? Sebenarnya, apa saja sih alasan-alasan seseorang mengunjungi perpustakaan? Yuk, simak alasannya berikut! Bisa Meminjam Buku Karena di perpustakaan adalah gudangnya buku, kamu bisa datang untuk meminjam buku apa saja sesuai keinginanmu. Syarat-syarat dan ketentuannya pun berbeda-beda sesuai regulasi perpustakaan masing-masing. Jika kamu sangat ingin membaca suatu buku dan kebetulan kamu tidak memiliki buku tersebut, atau buku tersebut sulit dicari di pasaran karena sudah langka, salah satu alternatif untuk membacanya adalah meminjam ke perpustakaan ...

Rise For Holiday